Sunday, November 16, 2008

~Cinta illahi ~

Cinta adalah rahmat dan nikmat dari Allah
Sungguh bahagia orang yang dihidupkan hatinya dengan cinta
Seindah-indah cinta
Adalah cinta kepada penggenggam alam semesta
Dialah Allah Yang Maha Agung

Mencintai dan dicintai adalah fitrah manusia
Setiap insan didunia akan merasakan
Susah, ceria, suka dan duka
Terasa indah dan kadang merana
Itulah rasa cinta

Berlindunglah pada Allah dari cinta palsu
Dari cinta yang menipu daya dan melenakan
Cinta pada Allah adalah cinta yang hakiki
Cinta pada Allah adalah cinta yang sejati
Bersihkan diri, sucikan hati, gapailah cinta Illahi.


Renunglah....mungkin ini yang dicari oleh kita sebagai seorang manusia......

No comments: